Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Bojonegoro mendapat laporan melalui Aplikasi PARTNERMU terkait maraknya Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial di Wilayah Bojonegoro, Petugas langsung menindaklanjuti aduan tersebut dan menertibkan Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial yang berada di Wilayah Kecamatan Bojonegoro.
Penertiban itu sebagai upaya memberikan keamanan bagi masyarakat Bojonegoro.
Setelah ditertibkan, akan diserahkan ke Dinas Sosial Kabupaten Bojonegoro untuk diberikan pembinaan dan dievakuasi lebih lanjut.
(Selasa, 29 Maret 2022)
#SatpolPPHumanis